KRITERIA DAI'
Muqodimah
Segala puji
bagi Allah SWT,kita memuji, meminta ampunan serta memohon petunjuk kepadanya,
kita berlindung dari kejahatan yang dilakukan oleh diri kita dan kejelekan
perbuatan kita.Barangsiapa yang diberi petunjuk oelh Allah,maka tidak akan ada
yang mampu menyesatkannya,.Barangsiapa yang menjadi sesat,maka tidak ada yang
mampu memberi petujuk.{selainnya}.
Aku bersaksi bahwa tiada ilah yang hak untuk
disembah selain Allah semata, tiada sekutu bagiNya dan aku bersaksi bahwa Nabi
Mauhammad adalah hamba dan utusannya.
Berdakwah
adalah seni yang hanya mampu dilakoni dengan baik oleh para Da’i yang
tulus,sebagaimana halnya seni membangun oleh para Arsitek yang profesional dan
seni kerajinan oleh para pengrajin yang terampil. Untuk itu, sudah semestinya
para Da’i mengemban problematika dakwah dan piawai didalam menyajikannya kepada
para audiens karena mereka menempati pewaris para Nabi.
Dengan
demikian, bila sudah disadari maka
apapun kesalahan yang dilakukan oleh seorang Da’i akan selalu berimbas pada
umat.para da’ilah yang pertamakali bertanggung jawab atas kesalahan atau
kegagalan yang terjadi,sebab mereka ibarat nakhoda kapal yang bilamana kapal
dibawa berlayar menuju daratan aman, maka akan selamatlah ia dengan izin Allah.
Oleh
karena itu para Da’i harus memprisai diri mereka dengan beberapa etika sehingga
menjadi para utusan yang membawa petunjuk dan lentera kebenaran serta kebaikan
yang melaksanakan risalah yang sesuai dengan Allah SWT.dalil-dalil yang
menjelaskan kita harus berdakwah{mengajak}itu sangat banyak sekali baik dari Al-Quran
ataupun As-Sunnah bahkan pahalanya banyak sekali.
Mudah-mudahan
kita bisa melaksanakan amanah yang berat ini dan bisa menyampaikan baik untuk
diri kita,keluarga,masyarakat,bangsa dan negara.akhirnya saya hanya memohon
pertolongan dan bimbinganNya dan mohon ampunannya atas segala kekurangan dan
kebodohan saya.Amin
Allah berfirman :
Serulah {manusia}kepada jalan Rabmu dengan
hikmah dan pelajaran yang baik.............{Q.S An-Nahl:125}
Dan hendaklah diantara kalian ada segolongan
orang yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh berbuat yang makruf,dan mencegah
yangmungkar. Dan mereka itulah orang-orang yang beruntung.{Q.S.Ali-imran:104}
Kamu{umat islam}adalah umat terbaik yang
dilahirkan untuk manusia, {karena kamu}menyuruh berbuat makruf, dan mencegah
munkar,dan beriman kepada Allah.....{Q.S.Ali-Imran:110}.
Rasulullah bersabda:”Allah memberi petunjuk kepada
satu orang dengan perantaramu adalah lebih baik bagi kamu dari pada unta
merah{kekayaan sangat berharga}.”Muttafaq ’alaih. Wallahualam bishshawab
Pengertian Da’i:
Adalah orang yang mengajak,menyeru kejalan
kebaikan yang berlandaskan Al-Quran dan As-Sunnah. Da’i yang mengajak kepada
Allah adalah mereka sebagai pewaris para Nabi,yang mengajak dari jalan kesesatan
menuju jalan yang benar{petunjuk}dan mereka sabar dari orang-orang yang
menyakiti baik dengan ucapan atau perbuatan,dan mereka yang senantiasa
menghidupkan dengan kitab Allah dan menghidupkan Sunnah-sunnah Rasulullah.
Keutamaannya :
Banyak sekali dalil-dalil yang menjelaskan tentang
keutamaan Da’i/dakwah dijalan Allah baik
dari Al-Quran ataupun As-Sunnah.
Allah berfirman:
Dan siapakah yang lebih baik perkataannya
dari pada orang yang menyeru kepada Allah dan mengerjakan kebaiakan dan
berkata:sungguh aku termasuk orang muslim.{Q.S fussilat:33}
Serulah {manusia} kepada jalan Rabmu dengan
hikmah dan pengajaran yang baik dan berdebatlah dengan merekan dengan cara yang
baik....{Q.S An-Nahl:125}
Dan serulah mereka kepada Rabmu. Sungguh
engkau {Muhammad}berada dijalan yang lurus.{Q.S Al-Hajj:67}
Dan demi waktu sesungguhnya manusia berada
dalam kerugian.kecuali oarang-orang yang beriman,beramal shaleh,serta saling
menasehati untuk kebenaran dan saling menasehati untuk kesabaran.{Q.S
Al-’Asr}
Nabi bersabda :
Sesungguhnya
Allah dan para malaikat dan penduduk langit dan bumi hingga semut didalam
lubang{rumahnya}dan ikan ikan dilautan akan memohonkan ampunan bagi orang yang
mengajarkan kebaikan.H.R Imam Tirmidzi dan disohihkan oleh imam Albani.
Barangsiapa
yang menunjukan kebaikan maka pahalanya seperti orang yang melakukannya.{H.R
Imam Muslim}
Sampaikanlah
oleh kalian dariku meskipun satu ayat.{H.R.Imam Bukhari}
Dan didalam hadist yang lainnya yang diriwayatkan
oleh imam Muslim Rasululllah bersabda:Allah akan memberikan petunjuk dengan
perantara seseorang itu lebih baik dari onta merah/barang mewah/dunia
seisinya.wallahualam.
1. Dakwah adalah Muhimmatur Rasul{Tugas utama
para Rasul alahimussalam}
2. Dakwah adalah Ahsanul A’mal{Amal yang
terbaik}
3. Dakwah memiliki keutamaan yang besar
karena para da’i akan memperoleh balasan yang besar dan berlipat ganda.
4. Dakwah dapat menyelamatkan kita dari adzab
Allah SWT
5. Dakwah adalah jalan menuju khairu ummah. Demikian
Ibnu Qayyim melihat keberkahan dalam hidup seseorang,dimana kehidupan yang
berkah itu menurut beliau dan sesuai arahan Al-Quran ditentukan oleh aktivitas
memberi manfaat kepada orang lain melalui dakwah dan kebaikan yang disebarkan
demi meninggikan kalimat Allah swt.
Sifat dan karakter Da’i
1. Ikhlas didalam berdakwah
2. Mendefinisakan tujuan
3. Mengoleksi sifat Mujahid
4. Mencari ilmu yang bermanfaat
5. Tidak memiliki pola hidup serba sempurna
6. Tidak berputus asa dari Rahmat Allah
7. Tidak menyebut nama, bila menghujat
individu
8. Seorang Da’i tidak boleh
mentazkiyah{Merekomendasikan}diri sendiri dihadapan orang
9. Tidak mengeluhkan merajalelanya kerusakan
dan para perusak
10. Tidak menambah-nambah apa yang sudah
termuat didalam kitabullah
11. Tidak berargumentasi dengan hadit-hadits
maudu’{palsu}
12. Tidak boleh mencemarkan nama baik suatu
instansi, lembaga, organisasi dan kelompok
13. Seorang da’i harus mengukur sesutu sesuai
dengan proposinya
14. Bersifat lemah lembut didalam bicara dan
welas asih dalam menasehati
15. Berinteraksi dengan manusia secara baik
dan menghargai kedudukan mereka
16. Menjadi panutan{Qudwah}mulai dari dirinya
sendiri
17. Mengkondisikan sesuai dengan pemahan umat
18. Tidak membeberkan aib seseorang dihadapan
orang lain
19. Wala’ dan barro seorang da’i terhadap
seseorang harus bersifat nisbi{relatif}
20. Mengambil simpati manusia
21. Mengintropeksi diri sembari berdoa
22. Ibadah seorang da’i harus lebih ekstra
23. Berjuhud didunia dan mempersiapkan buat
kematian
24. berpenampilan menarik
25. Seorang da’i harus familiar
Inilah sifat-sifat dan karakteristik da’i yang
harus dimiliki oleh setiap orang yang mengemban dakwahnya,supaya lebih terarah
dan mendapatkan ridha dari Allah swt.
Kuningan, 29 Mei 2010
Riyan Nugraha, Lc
Tidak ada komentar:
Posting Komentar